Bujang Ganong (Ganongan) Versi 1

Bujang Ganong (Ganongan) atau Patih Pujangga Anom adalah salah satu tokoh yang energik dalam Seni Reog Ponorogo. Sosok yang kocak sekaligus tokoh yang mempunyai keahlian lebih dalam seni bela diri. Sehingga dalam setiap pertunjukan Reog Ponorogo, penampilannya selalu ditungu-tungu oleh penonton khususnya di kalangan anak-anak. Bujang Ganong menggambarkan sosok seorang patih muda yang cekatan, sigap dalam bertindak, berkemauan keras, cerdik, jenaka dan sakti.
Dari salah satu versi cerita, Bujang Ganong adalah adik seperguruan dari Klonosewandono yang kemudian mereka berdua bertemu kembali dan bersatu, mendirikan kerajaan Bantarangin. Klonosewandono sebagai raja dan Bujangganong sebagai Patihnya. Dalam dramaturgi seni pertunjukkan reyog, Bujangganong lah yang dipercaya sebagai utusan dan duta Prabu Klonosewandono untuk melamar Dewi Songgolangit ke Kediri.
Secara fisik Bujang Ganong digambarkan bertubuh kecil, pendek dan berwajah buruk, berhidung besar, mata bulat besar melotot, bergigi tonggos dan berambut panjang gimbal. Bujang Ganong dalam seni reyog obyog masa lalu tidak banyak memainkan peran. Bujang Ganong hanya sebagai pelengkap dan sebagai sosok jenaka penghibur penonton, untuk mencairkan suasana. Bertingkah kocak sekehendak hati diikuti gamelan, menggoda barongan reyog, menggoda jathil dan juga berinteraksi menggoda penonton. Bujang Ganong belum mempunyai banyak tarian dan akrobatik-akrobatik yang ditampilkan waktu itu.
Baru mulai pada tahun 1980-an tarian Bujang Ganong dikembangkan dan ditambahkan akrobatik-akrobatik kemudian ditampilkan sampai ke panggung festival dan akhirnya kita mengenalnya dengan tari Bujang Ganong seperti sekarang ini. Tokoh-tokoh penari Bujang Ganong waktu itu yang terkenal seperti: Pak Lekik, Pak Slamet dan Wisnu HP dari generasi mudanya.
Bujang Ganong, secara fisik mempunyai bentuk rupa yang cenderung buruk, meskipun begitu dia mempunyai kualitas yang tinggi. Sakti dan mumpuni, loyalitas tanpa batas namun lembut dan jenaka, terampil, serba bisa dan cerdas. Seorang abdi dan perwira tinggi sekaligus pamong yang penuh dedikasi, rendah hati, jujur, tulus tanpa pamrih.

Baca Juga Versi lain Bujang Ganong di sini . . .

Comments